Top Skor Piala Asia U-17 2025: Evandra Tak Tergeser di Puncak

1 week ago 10

CNN Indonesia

Rabu, 09 Apr 2025 10:18 WIB

Gelandang Timnas Indonesia U-17 Evandra Florasta tidak tergeser dari puncak daftar top skor Piala Asia U-17 2025. Evandra Florasta selalu mencetak gol dalam dua laga awal Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025. (Dok PSSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Gelandang Timnas Indonesia U-17 Evandra Florasta tidak tergeser dari puncak daftar top skor Piala Asia U-17 2025.

Evandra yang sudah mengemas tiga gol untuk skuad Garuda Asia masih bercokol di posisi teratas daftar top skor Piala Asia U-17 2025 bersama seorang pemain Jepang Minato Yoshida.

Satu gol dibukukan Evandra saat Timnas Indonesia U-17 mengalahkan Korea Selatan pada laga pertama. Pemain yang sempat masuk dalam skuad Timnas Indonesia U-20 itu kemudian mencetak dua gol ketika anak asuh Nova Arianto mengalahkan Yaman 4-1.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiga gol yang dicetak Evandra dan Yoshida belum mampu dikejar pemain-pemain lain. Pada Selasa (8/4) ada dua pertandingan yang berlangsung, yakni laga Grup D antara Korea Utara dan Tajikistan serta Oman dan Iran.

Korea Utara menang 3-0 atas Tajikistan. Sedangkan Oman memenangi laga alot melawan Iran dengan skor 3-2. Iran bahkan sempat unggul dua kali pada kedudukan 1-0 dan 2-1, namun Oman bisa membalikkan keadaan.

Kendati Evandra masih berada di peringkat teratas, persaingan top skor cukup ketat. Selain ada Yoshida yang juga mencetak tiga gol, terdapat enam pemain yang sudah mengoleksi dua gol.

Enam pemain tersebut adalah Asilbek Aliev dan Sadriddin Khasanov dari Uzbekistan, Pak Kwang Song dari Korea Utara, Ahmed Al Amrani dari Oman, Kim Eun Song asal Korea Selatan, dan Mohammed Al Garash dari Yaman.

Selain itu ada pula 35 pemain yang sudah mengoleksi satu gol, termasuk dua pilar Timnas Indonesia U-17 Fadly Alberto dan Zahaby Gholy.

Persaingan top skor bakal berlanjut karena matchday terakhir fase grup bakal berlangsung hari ini, Rabu (9/4) hingga Jumat (11/4).

Daftar Top Skor Piala Asia U-17 2025:

3 Gol: Evandra Florasta (Indonesia), Minato Yoshida (Jepang)
2 Gol: Asilbek Aliev (Uzbekistan), Sadriddin Khasanov (Uzbekistan), Pak Kwang Song (Korea Utara), Ahmed Al Amrani (Oman), Kim Eun Song (Korea Selatan), Mohammed Al Garash (Yaman)

[Gambas:Video CNN]

(nva/sry)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi