CNN Indonesia
Selasa, 13 Mei 2025 00:40 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
UEFA menugaskan wasit kontroversial, Felix Zwayer, untuk memimpin pertandingan final Liga Europa antara Manchester United dan Tottenham Hotspur di Stadion San Mames, 21 Mei mendatang.
Selain Felix Zwayer yang asal Jerman, badan sepak bola Eropa ini juga mengutus wasit Jerman lain, Robert Kampter dan Christian Dietz sebagai asisten wasit. Sementara Maurizio Mariani dari Italia menjadi wasit keempat.
Dalam kariernya sebagai wasit, Zwayer tercatat empat kali memimpin pertandingan Man United, dengan hasil dua kali menang, satu kali imbang, dan sekali kalah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nasib berbeda dialami Tottenham ketika Zwayer menjadi wasit tengah. The Lilywhites tidak pernah menang, satu kali seri dan satu kali kalah.
Felix Zwayer termasuk sebagai salah satu wasit top Eropa. Meski begitu, sejumlah kontroversi juga mewarnai perjalanan karier wasit 43 tahun tersebut.
Dikutip dari Sportbible, Zwayer pernah dihukum larangan memimpin pertandingan selama enam bulan pada 2005 silam. Itu karena Zwayer terlibat dalam skandal pengaturan pertandingan usai diketahui menerima suap sebesar 250 poundsterling atau setara dengan Rp5,4 juta dari sesama wasit, Robert Hoyzer.
Kasus Zwayer itu disinggung Jude Bellingham setelah membuat keputusan kontroversial saat Borussia Dortmund kalah dari Bayern Munchen di Bundesliga pada 2021.
Akibat kelakuannya itu Bellingham didenda 33 ribu poundsterling oleh UEFA karena perilaku tidak sportif.
Bellingham dan Zwayer kembali bertemu dalam semifinal Euro 2024 yang mempertemukan Inggris vs Belanda.
Kali terakhir Felix Zwayer memimpin laga klub Inggris adalah saat Arsenal kalah 1-2 dari Paris Saint-Germain dalam leg kedua semifinal Liga Champions musim ini.
(sry/sry)