Ketua PBSI Siap Guyur Bonus Atlet Sudirman Cup sejak Babak Grup

2 hours ago 1

CNN Indonesia

Senin, 21 Apr 2025 20:44 WIB

Ketua Umum PP PBSI Fadil Imran akan mengguyur bonus setiap atlet dan ofisial tim Indonesia yang akan berlaga dalam Piala Sudirman 2025 di China. Fadil Imran berjanji memberikan bonus di tiap keberhasilan Tim Badminton Indonesia di ajang Sudirman Cup 2025. ( CNN Indonesia/Abdul Susila)

Jakarta, CNN Indonesia --

Ketua Umum PP PBSI Fadil Imran akan mengguyur bonus setiap atlet dan ofisial tim Indonesia yang akan berlaga dalam Piala Sudirman 2025 di China.

Fadil mengatakan, tidak hanya memberi bonus saat tim memenuhi target, tetapi dari setiap fase yang dilampaui. Bonus akan diberikan Fadil dari sejak babak penyisihan grup.

"Bonus ini diberikan dari babak penyisihan hingga final. Bonus ini akan diberikan kepada atlet yang bertanding, masuk line up," kata Fadil saat pelepasan tim di Cipayung, Senin (21/4).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hanya saja Fadil tidak menyebutkan berapa besaran bonus yang diberikan kepada kontingen Indonesia dalam setiap babaknya. Besaran bonus disebut ada dalam surat keputusan.

Indonesia berada di Grup D Piala Sudirman 2025 bersama India, Denmark, dan Inggris. Ajang beregu ini akan berlangsung di China pada 27 April hingga 4 Mei 2025.

Target yang dipatok Fadil dalam turnamen bergengsi ini adalah menjadi finalis. Kendati demikian Fadil meminta para atlet berjuang keras membawa pulang trofi Piala Sudirman.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Terakhir kali Indonesia meraih gelar juara Piala Sudirman pada 1989 di Jakarta. Setelah juara pada edisi perdana itu, Indonesia tidak pernah lagi berdiri di podium tertinggi.

"Bawa nama Indonesia dalam setiap langkah kalian. Selamat bertanding. Selamat berjuang," kata Fadil sebagai kata penutup dalam seremoni pelepasan kontingen.

Dalam sejarah Piala Sudirman, Indonesia baru satu kali berhasil merebut gelar juara. Momen itu terjadi pada edisi perdana di tahun 1989.

Setelah itu, Indonesia belum mampu lagi berdiri di podium tertinggi. Bahkan di dua edisi terakhir, Indonesia gagal lolos ke semifinal.

[Gambas:Video CNN]

(abs/ptr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi