Klasemen Liga 1: Persija Langkahi Persebaya dan Tempel Persib

2 months ago 25

CNN Indonesia

Minggu, 26 Jan 2025 22:30 WIB

Persija Jakarta kini menghuni peringkat kedua di klasemen Liga 1, menyalip Persebaya Surabaya sekaligus menempel Persib Bandung. Persija Jakarta gagal meraih tiga poin saat bertandang menghadapi Persis Solo, Minggu (26/1). (Dok. Persija Jakarta)

Jakarta, CNN Indonesia --

Persija Jakarta kini menghuni peringkat kedua di klasemen Liga 1, menyalip Persebaya Surabaya sekaligus menempel Persib Bandung.

Macan Kemayoran gagal mendulang poin penuh saat menghadapi Persis Solo dalam pertandingan di Stadion Manahan, Surakarta, Minggu (26/1) malam.

Kedua kesebelasan silih berganti mencetak gol dalam duel alot yang berakhir dengan skor 3-3.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tambahan satu poin cukup membawa Persija naik peringkat sekaligus menggeser Persebaya yang sedang berada dalam tren buruk selalu kalah dalam empat pertandingan terakhir.

Persija kini memiliki 38 poin, atau tertinggal lima poin dari Persib yang memuncaki klasemen. Persija hanya unggul satu poin atas Persebaya sehingga posisi anak asuh Carlos Pena masih rawan.

Bajul Ijo yang ada di peringkat ketiga unggul enam poin atas lima klub lain yang menghuni peringkat keempat hingga kedelapan.

Persik Kediri, Bali United, Dewa United, PSM Makassar, dan Persita Tangerang sama-sama mengoleksi 31 poin dalam klasemen Liga 1.

Di luar peringkat delapan besar, terdapat Borneo FC yang menghuni peringkat kesembilan dengan 29 poin. Disusul Arema FC dan Malut United yang mengantongi 28 poin.

PSBS Biak yang ada di peringkat ke-12 memiliki 27 poin dan untuk sementara terbilang aman dari rongrongan zona degradasi.

Tiga klub selanjutnya yang berada di dekat zona merah adalah PSIS Semarang, PSS Sleman, dan Barito Putera. Sedangkan Semen Padang, Persis, dan Madura United masih berada di posisi tiga terbawah.

Klasemen Liga 1:

1. Persib 43 poin
2. Persija 38
3. Persebaya 37
4. Persik 31
5. Bali Utd 31
6. Dewa Utd 31
7. PSM 31
8. Persita 31
9. Borneo FC 29
10. Arema FC 28
11. Malut Utd 28
12. PSBS 27
13. PSIS 21
14. PSS 19
15. Barito Putera 18
16. Semen Padang 16
17. Persis 14
18. Madura Utd 13

[Gambas:Video CNN]

(nva/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi