CNN Indonesia
Kamis, 06 Mar 2025 10:24 WIB

Jakarta, CNN Indonesia --
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique merasa aneh timnya yang jauh lebih unggul secara permainan harus kalah dari Liverpool di leg pertama 16 besar Liga Champions.
PSG kalah 0-1 dari Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes, Kamis (6/3) dini hari WIB.
Gol semata wayang Liverpool dicetak Harvey Elliott. Pemain yang masuk menggantikan Mohamed Salah itu mencetak gol pada menit ke-87.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya rasa tidak terlalu sulit untuk menganalisis pertandingan malam ini. Kami jauh lebih unggul dari Liverpool. Kami menciptakan lebih banyak peluang dan tampil sempurna melawan salah satu tim papan atas Eropa. Sepak bola terkadang bisa tidak adil," kata Luis Enrique dikutip dari laman UEFA.
Kekalahan PSG ini juga tidak lepas berkat penampilan kokoh Alisson Becker yang menggagalkan sembilan peluang tuan rumah.
"Kami pantas mendapatkan yang lebih. Pemain terbaik mereka adalah penjaga gawang mereka. Ia bermain luar biasa hari ini. Pertandingan hari ini tidak didasarkan pada statistik atau detail. Kami jauh lebih unggul. Kami tidak membiarkan Liverpool bermain. Mereka lebih baik dari kami selama lima menit pertama, tetapi, selain itu, kami yang unggul," kata Luis Enrique.
Namun, Luis Enrique optimistis timnya bisa membalikkan keadaan saat tandang ke Anfield pada leg kedua nanti.
"Tentu, [Anfield] ini tempat yang sulit untuk dituju, tetapi kami akan ke sana dan bermain seperti yang kami lakukan malam ini. Kami pernah bangkit dari ketertinggalan seperti ini sebelumnya, dan kami akan ke sana untuk mencoba dan melakukannya lagi," ucap Luis Enrique.
"Kami akan ke sana dan menunjukkan diri sebagai tim yang layak lolos, yang tahu cara bermain. Kami tidak akan kehilangan apa pun," ujar Luis Enrique menambahkan.
(sry/rhr/rhr)