Perhatikan Baik-baik, Ini 7 Tanda Ada Sarang Ular di Rumah

3 months ago 46

Daftar Isi

Jakarta, CNN Indonesia --

Khawatir ada ular yang berkeliaran di rumah? Coba perhatikan beberapa tanda ada sarang ular di rumah berikut ini.

Kehadiran ular di rumah pasti terasa mengerikan. Hewan satu ini bisa menyerang siapa saja, termasuk manusia. Beberapa di antaranya bahkan memiliki racun yang mematikan.

Anda yang memiliki rumah berdekatan dengan semak-semak, sungai, dan hutan perlu berhati-hati. Menjelang musim hujan, ular bisa saja muncul dan masuk ke area pemukiman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tanda ada sarang ular di rumah

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui keberadaan ular adalah dengan memperhatikan ciri-ciri maupun jejak yang ditinggalkan reptil tersebut.

Merangkum berbagai sumber, Anda bisa memperhatikan beberapa tanda ada sarang ular di rumah berikut ini.

1. Perhatikan jika ada kulit ular yang tercecer

Tanda keberadaan ular yang paling jelas adalah adanya kulit ular yang rontok.

Mengutip Better Homes and Garden, rata-rata ular berganti kulit sekitar empat kali dalam setahun. Tapi beberapa spesies bisa berganti hingga 10-12 kali per tahun.

Jika Anda melihat kulit ular, maka kemungkinan besar mereka ada di dalam rumah.

2. Perhatikan kotoran ular

Meski terdengar menjijikan, tapi kotoran ular bisa jadi tanda yang cukup akurat. Namun demikian, tanda ini agak sulit dikenali.

Kotoran ular biasanya menyerupai kotoran burung. Yang membedakan, di dalam kotoran ular biasanya terdapat sedikit tulang atau bulu kecil.

3. Suara kodok berteriak

This picture taken on November 24, 2021 shows an assistant at the government-run Endemic Species Research Institute checking a cane toad in Nantou County. - Toads are a symbol of prosperity and good fortune in Taiwan, but the unexpected discovery of an invasive species has officials and environmentalists scrambling to contain their spread. (Photo by Sam Yeh / AFP) / TO GO WITH Taiwan-environment-conservation-toad,FEATURE by Sean CHANGIlustrasi. Suara kodok berteriak, salah satu tanda ada sarang ular di rumah. (AFP/SAM YEH)

Mendengar suara kodok di malam hari mungkin jadi hal yang biasa. Namun, kodok biasa menjadi santapan bagi banyak ular yang keluar pada malam hari untuk berburu.

Jika Anda mendengar suara kodok yang berteriak, maka berarti ada ular di sana.

4. Perhatikan jejak

Ular bergerak dengan cara merayap di atas tanah. Hal ini memungkinkan mereka meninggalkan sisa atau jejak pergerakannya.

Menukil laman Tom's Guide, berbagai spesies ular bergerak dengan pola yang mudah dikenali. Ada empat jenis gerakan ular yang paling umum, di antaranya konsertina, gerakan bergelombang lateral, gerakan lurus, dan gerakan mendorong.

5. Bau

Ular pada umumnya tidak berbau. Tapi, beberapa spesies dapat mengeluarkan bau tertentu.

Ular tikus, misalnya, yang dapat mengeluarkan bau menyengat. Liang yang menjadi sarangnya juga akan tercium menyengat.

6. Perhatikan lubang

Ular pada dasarnya tak dapat menggali lubang perlindungannya. Mereka lebih suka bersembunyi di antara bebatuan, semak-semak, atau tempat gelap dan sempit lainnya.

Hanya saja, mereka bisa menghuni lubang yang telah ada sebelumnya. Misalnya, lubang yang sebelumnya dibuat oleh tikus.

Lubang-lubang ini sering kali berbentuk lingkaran, tapi dengan kedalaman yang bervariasi.

7. Jarang ada tikus

Ilustrasi Tikus HitamIlustrasi. Jarang ada tikus, salah satu tanda ada sarang ular di rumah. (Meditations/Pixabay)

Banyak orang membenci kehadiran tikus. Padahal, kehadiran tikus boleh jadi disebut sebagai tanda rumah aman dari ular.

Pasalnya, tikus menjadi buruan nomor satu bagi ular. Reptil satu itu akan menelan tikus utuh-utuh.

Ketiadaan hewan pengerat ini bisa jadi salah satu tanda ada sarang ular di rumah, karena tikus yang habis dilahap.

(asr/asr)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi