Jonatan Jadi Kapten Timnas Indonesia di Sudirman Cup 2025

5 hours ago 1

CNN Indonesia

Selasa, 22 Apr 2025 16:17 WIB

Jonatan Christie jadi kapten Timnas Indonesia saat tampil di Piala Sudirman 2025 yang berlangsung di Xiamen, China, 27 April sampai 4 Mei. Jonatan Christie menjadi kapten tim Indonesia di Piala Sudirman 2025. (Arsip PBSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Jonatan Christie jadi kapten tim nasional Indonesia saat tampil di Piala Sudirman 2025 yang berlangsung di Xiamen, China, 27 April sampai 4 Mei.

Hal tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum I PP PBSI Taufik Hidayat. Kepastian Jojo, sapaan Jonatan Christie, jadi kapten diketahui Taufik dari informasi Kabin Binpres PSSI.

"Kapten Sudirman Jonatan Christie. Wakilnya harusnya mbak Gregoria Mariska Tunjung," kata Taufik saat ditemui dalam Rapat Tahunan Komite Nasional Indonesia (KOI), Selasa (22/4).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, karena Gregoria gagal berangkat ke Sudirman Cup karena sakit, akan dicari penggantinya. Hanya saja Taufik belum tahu siapa yang dipilih menjadi pengganti Gregoria.

Taufik mengatakan, Jonatan dipilih tanpa ada alasan khusus. Ini hanya semata-mata untuk memimpin pemain yang ada di lapangan, agar chemistry terjaga dengan baik.

"Kan sekarang dia leadernya. Memang kenapa? Itu kan bisa siapa saja. Kan ngasih kesempatan tanggung jawab saja. Siapa saja boleh, tapi yang terpilih Jonatan," ucap Taufik.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Pada edisi sebelumnya, yang dipilih menjadi kapten adalah pemain ganda putra pasangan Muhammad Rian Ardianto yakni Fajar Alfian.

Adapun Fajar mengaku tidak ingin menjadi kapten lagi. Ia ingin ada pemain lain yang jadi kapten. Pasalnya Fajar sudah jadi kapten di Piala Sudirman 2023 dan Piala Thomas 2024, sehingga kini saatnya pemain lain.

[Gambas:Video CNN]

(abs/nva)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi