Netizen Kecewa Usai FAM Umumkan Daftar Pemain Timnas Malaysia

5 hours ago 1

CNN Indonesia

Kamis, 13 Mar 2025 11:58 WIB

Netizen Malaysia ramai-ramai menumpahkan kekecewaan setelah Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan daftar pemain skuad Harimau Malaya. Timnas Malaysia akan menjalani laga Kualifikasi Piala Asia 2027. (AFP/DJ MILLS)

Jakarta, CNN Indonesia --

Netizen Negeri Jiran ramai-ramai menumpahkan kekecewaan setelah Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan daftar pemain timnas Malaysia untuk Kualifikasi Piala Asia 2027.

Melalui unggahan di Instagram, Kamis (13/3) pagi, akun FA Malaysia diserbu warganet yang menyayangkan komposisi skuad racikan Peter Cklamovski tersebut.

Salah satu netizen Malaysia kecewa karena tidak ada tambahan pemain keturunan asing untuk menambah kekuatan pasukan Harimau Malaya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Bagaimana, katanya ada pemain keturunan asing?" tulis salah satu warganet Malaysia.

Kekecewaan lainnya adalah keputusan pelatih memanggil Mohamadou Sumareh yang dianggap kurang tajam di Liga Malaysia. Striker kelahiran Gambia itu hanya tampil sembilan kali di semua kompetisi musim ini dengan torehan satu gol.

Warganet membawa-bawa Syafiq Ahmad, rekan setim di Johor Darul Ta'zim yang tidak dipanggil meski punya rapor yang lebih baik dibandingkan Sumareh. Syafiq membukukan 15 pertandingan dengan sumbangan dua gol.

[Gambas:Instagram]

"Pilih Sumareh dibandingkan Syafiq Ahmad itu keterlaluan. Revolusi apanya? Pemain yang jarang tampil pun dipanggil," ujar salah satu netizen.

Sedangkan warganet lain mencoba berpikir positif. Ini karena Peter Cklamovski baru menangani Malaysia sejak Januari lalu sehingga butuh adaptasi.

"Mungkin pelatih ingin proses semua pemain, nanti baru diumumkan pemain keturunan asing. Lawan Nepal pakai pemain lama dulu," tutur salah satu netizen.

Pada kalender internasional edisi bulan ini, Malaysia akan menjalani satu pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027 lawan Nepal pada 25 Maret mendatang.

Malaysia berada di Grup F bersama Nepal, Laos, dan Vietnam. Hanya pemuncak klasemen akhir yang berhak lolos ke Piala Asia 2027.

[Gambas:Video CNN]

(nva/rhr)

Read Entire Article
Berita Olahraga Berita Pemerintahan Berita Otomotif Berita International Berita Dunia Entertainment Berita Teknologi Berita Ekonomi